MWC NU Sagulung Kota Batam Peringati Harlah 1 Abad NU dengan Istighosah Akbar

- Minggu, 12 Februari 2023 | 14:30 WIB
MWC NU Sagulung Peringati harlah 1 abad Nahdlatul Ulama,Sabtu (11/02/2023) malam (Ery Rezki Putra )
MWC NU Sagulung Peringati harlah 1 abad Nahdlatul Ulama,Sabtu (11/02/2023) malam (Ery Rezki Putra )

HARIANMEMOKEPRI.COM -- Dalam peringati Harlah 1 Abad Nahdlatul Ulama, MWC NU Sagulung mengadakan istighosah Akbar yang diikuti seluruh Banom Nahdlatul Ulama di Sagulung Kota Batam, Sabtu (11/02/2023) malam.

Perayaan Istighosah ini merupakan sebuah tasyakuran para pengurus dan anggota atas harlah 1 Abad NU

Dimana dalam momentum tersebut nantinya dapat menjadi sebuah sumber motivasi bagi para pemuda sebagai generasi penerus bangsa untuk dapat menumbuhkan semangat nasionalismenya serta menjaga perilaku berdasarkan nilai-nilai keislaman.

Baca Juga: Pernah Dengar Sambel Seruit Khas Lampung? Ini Resepnya Selamat Mencoba

Agus Syahrir selaku Ketua MWC NU Sagulung dalam sambutannya menyampaikan bahwa para pengurus MWC NU Sagulung bagaimana dapat menghidupkan organisasi NU bukan menggantungkan kehidupannya di NU.

"NU merupakan organisasi yang di para Masyayikh yang perlu kita jaga dan rawat bersama maka dari itu diharapkan para pengurus maupun semua banom NU dapat berpartisipasi aktif untuk memajukan NU di masa yang akan datang tidak hanya dapat menitipkan namanya dalam struktur NU karena hal tersebut hanya sebuah usaha yang sia-sia", ungkapnya.

Baca Juga: Perkampungan Ilegal WNI di Malaysia Ditemukan, 67 Orang Ditangkap karena Tak Miliki Dokumen Sah

Dirinya berharap, momentum peringatan 1 Abad NU saat ini dapat menjadi sebuah sumber motivasi kepada pemuda

Sebagai sosok generasi muda dimasa yang akan datang untuk memperbaharui semangatnya untuk menjaga tradisi nilai keislaman dan keutuhan bangsa maupun negaranya.

Selain itu, Ketua pelaksana acara harlah 1 Abad NU Dwi Suryo berharap tradisi seperti acara ini dapat dipertahankan bahkan sampai peringatan Harlah NU yang kedua abad dimasa yang akan datang.

Baca Juga: Masih Ingatkah Dengan Nike Ardilla, Sang Legenda Musik Indonesia Tak Terasa Sudah 28 Tahun Tinggalkan Kita

"Marilah bersama - sama kita melatih para pemuda untuk mempersiapkan diri untuk andil dalam seluruh kegiatan NU di berbagai banom-banom sesuai dengan levelnya agar mereka dapat mengenal nilai-nilai keislamannya sehingga nantinya mereka akan menjadi generasi yang dapat memajukan dan melanjutkan perjuangan Nu dimasa yang akan datang," tandas Dwi.

Dwi Suryo menghimbau kepada seluruh pengurus NU khususnya kepada seluruh pengurus MWC NU Sagulung dan berserta banom-banomnya untuk berada dalam satu barisan dan menghindari perpecahan.

Baca Juga: Singo Edan Bersua Macam Kemayoran, I Putu Gede Manfaatkan Kelemahan Persija Jakarta

Halaman:

Editor: Indra Priyadi

Tags

Artikel Terkait

Terkini

X