Tim Spotdirga KASAU Berikan Sosialisasi Kedirgantaraan di Lanud RHF Tanjungpinang

- Jumat, 5 Mei 2023 | 15:17 WIB
Tim Spotdirga KASAU saat mengunjungi Lanud RHF Tanjungpinang, Kamis (04/05/2023) (Pen Lanud RHF Tanjungpinang )
Tim Spotdirga KASAU saat mengunjungi Lanud RHF Tanjungpinang, Kamis (04/05/2023) (Pen Lanud RHF Tanjungpinang )

HARIANMEMOKEPRI.COM -- Tim Spotdirga melakukan Pengawasan Evaluasi (Wasev) dan sosialisasi Potdirga di Lanud RHF Tanjungpinang yang dipimpin Paban II/Puanpotdirga Kolonel Pnb Nurtantio Affan, Kamis (04/05/2023) 

Kedatangan tim Spotdirga disambut langsung Danlanud RHF Tanjungpinang Kolonel Nav Arief Budiman kunjungan Paban II/Puanpotdirga dan mengharapkan dalam pengawasan serta evaluasi dan sosialisasi potensi Kedirgantaraan ini bisa memberikan wawasan, 

Pengetahuan, dan penjelasan secara detail mengenai pola pikir, pola sikap dan pola tindak kepada personel Lanud Raja Haji Fisabilillah dan komponen pendukung lainnya di lingkungan wilayah Lanud mengenai Potensi Kedirgantaraan. 

Baca Juga: Timnas Indonesia U22 Libas Myanmar 5-0 di Sea Games Kamboja, Coach Indra Sjafri Ungkap Ada Yang Harus Dibenahi

Danlanud RHF Tanjungpinang Kolonel Nav Arief Budiman mengajak untuk bisa menyimak sosialisasi potensi Kedirgantaraan agar para personel dan Babinpotdirga menguasai dalam penugasan di bidangnya.

"Marilah kita ikuti dan simak dengan baik Sosialisasi Potensi Kedirgantaraan yang akan disampaikan oleh tim Staf Potensi Kedirgantaraan Angkatan Udara sehingga menjadi momentum bagi para Personel dan Babinpotdirga Lanud Raja Haji Fisabilillah untuk dapat memiliki kemampuan teritorial menguasai penugasan di bidang profesinya." ungkap Danlanud RHF Tanjungpinang Kolonel Nav Arief Budiman.

Sementara itu Aspotdirga Kasau Marsda TNI Andi Wijaya dalam sambutannya yang dibacakan oleh Paban II/Puanpotdirga mengatakan bahwa kegiatan Wasev dan Sosialisasi Potdirga merupakan sarana meningkatkan kualitas personel Binpotdirga yang diharapkan semakin berkualitas sesuai dengan perkembangan Organisasi dan Alutsista. 

Baca Juga: Penutupan Rangkaian Hari Bakti Pemasyarakatan Ke 59, Yasonna H Laoly: Hal ini Menjadi Refleksi Bagi Kita

Adapun sasaran yang ingin dicapai adalah diperolehnya kesamaan persepsi, pola pikir, pola sikap dan pola tindak dalam melakukan kegiatan pembinaan potensi dirgantara. 

"Saya harap forum ini juga diharapkan menjadi sarana komunikasi, bertukar pikiran dan saling memberi masukan untuk Satuan maupun dengan Spotdirga selaku Eselon Pembantu pimpinan di tingkat Mabesau yang berkedudukan langsung di bawah Kasau," ungkap Aspotdirga Kasau dalam sambutannya.***

Editor: Indra Priyadi

Sumber: Pen Lanud RHF Tanjungpinang

Tags

Artikel Terkait

Terkini

X