Entertainment

Film Kembang Api Bahas Isu Kesehatan Metal Telah Tayang di Bioskop Hari Ini, Cek Sinopsis, Daftar Para Pemain

53
×

Film Kembang Api Bahas Isu Kesehatan Metal Telah Tayang di Bioskop Hari Ini, Cek Sinopsis, Daftar Para Pemain

Sebarkan artikel ini
poster dari Flm Kembang Api yang diproduksi oleh Falcon Picture

HARIANMEMOKEPRI.COM — Film Kembang Api diproduksi oleh Falcon Picture dan juga disutradarai oleh Herwin Novianto, serta ditulis Alim Sudio dan Yoshio Kato telah resmi tayang dibioskop mulai hari ini Kamis 2 Maret 2023.

Film Kembang Api merupakan remake dari film 3FT Ball and Souls dari Jepang yang mengangkat isu kesehatan mental sebagai tema utama sekaligus sebagai media kampanye mengenai kesehatan mental yang ditujukan oleh masyarakat luas.

Gagal mengakhiri hidup, mereka menceritakan permasalahan hidup yang menjadi latar belakang untuk bunuh diri. Menjadi alur utama Film Kembang Api sebagaimana dikutip harianmemokepri.com di kanal Youtube Falcon pada 2 Maret 2023.

Baca Juga: Perdebatan Hangat Antara Najwa Shihab, Anang Hermansyah dan Rocky Gerung Bahas Isu-isu Perempuan

Sederet artis ternama bermain di Film Kembang Api seperti Donny Damara, Marsha Timothy, Ringgo Agus Rahman, Vino G. Bastian, Hanggini dan sederet pemain pendukung lainnya.

Tokoh dalam Film Kembang Api ini memiliki latar belakang dan karakter berbeda sehingga sudut pandang setiap pemain mampu menarik perhatian penonton.

Salah satu pemainnya ada Marsha Timothy yang berperan sebagai seorang ibu depresi. Sementara itu, Ringgo Agus berperan sebagai sosok yang telah putus asa menjalani hidup. Sedangkan Hanggini berperan korban bullying.

Baca Juga: Gading Marten Langsung Dipeluk Dina Madina Saat Beri Kejutan Datangkan Ariel Noah

Berikut ini sinopsis dari Film Kembang Api menceritakan Sukma, seorang istri yang kehilangan anaknya dan tidak bisa menerima kenyataan sehingga membuatnya ingin mengakhiri hidup.

Sementara itu, Raga merupakan seorang pria yang mengalami masalah besar dalam kehidupannya hingga titik terendah sehingga ingin menyudahi hidup. Adapun Anggun merupakan seorang siswi SMA yang kerap mengalami perundungan di sekolahnya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *